Where is Kampung Inggris Pare Kediri? - Kampung ini bukan sembarang kampung karena ketika anda memasuki daerah Tulungrejo dan Pelem Kabupaten Pare maka anda akan langsung mendengar bahasa asing menjadi bahasa yang lazim digunakan. Secara umum ada dua bahasa asing yang dipelajari di sini yaitu bahasa Inggris dan bahasa Arab. Namun dengan semakin berkembangnya budaya, teknologi, intelektual dari kawasan Eropa maka bahasa Inggris mendapat perhatian lebih. Anda akan sering sekali mendengarkan anak-anak muda berbincang, bermain dan bercanda menggunakan bahasa Inggris karena mereka rata-rata adalah para pelajar yang sedang kursus kampung itu, oleh karena itu ini adalah tempat yang sangat cocok bagi anda yang ingin mahir dalam berbahasa asing khususnya bahasa Inggris. Rute untuk menuju Kampung Inggris Pare Kediri juga tidak terlalu sulit.
Kalau anda menggunakan kereta api maka dari stasiun Kediri maka anda harus menggunakan jasa becak terlebih dahulu sampai kantor pos Kediri kemudian dilanjutkan dengan menaiki kendaraan umum menuju Pare dengan kode P. Selain anda juga bisa menggunakan bis Puspa Indah, Harapan Jaya, Jaya Mulya, Hasti dan Surya Indah. Keempat bis tersebut juga bisa anda gunakan jika anda datang dari terminal Kediri. Sedangkan bis Harapan Jaya dan Surya Indah bisa anda gunakan ketika anda turun di stasiun Jombang atau terminal Jombang. Sedangkan jika anda menggunakan pesawat maka naik bis Damri bandara menuju terminal Bungurasih Surabaya. Demikianlah beberapa rute ke Kampung Inggris Pare Kediri. Hubungi venus original camp salah satu english camp di kampung inggris pare kediri untuk informasi lebih lanjut dengan alamat Jl.Brawijaya 72 Tulungrejo Pare Kediri Jatim
Telephone:
- 0821 4151 4145
- 0813 3503 3940
- 0857 4995 1467
- 0354-391477
- 0354-391370
Sumber: Dimana Sih Kampung Inggris Pare Kediri ? | Face Hustler
No comments:
Post a Comment